Senin, 24 Agustus 2009

tanaman obat-adas


KLASIFIKASI :

Daun adas disebut Foeniculum vulgare Mill. Termasuk ke dalam famili tumbuhan Umbelliferae. Tanaman ini dikenal dengan nama daerah adas manis, adhas kowei, adas pedas, hades, adase dan rempuse dan nama asingnya fennel (Inggris), nama simplisia Foeniculli herba atau oleum foeniculli.

SIFAT KIMIAWI :

Tumbuhan ini sangat kaya dengan kandungan kimia, yang sudah diketahui antara lain : Minyak terbang (0,3 – 6%); dengan kandungan anethol tinggi, zat pahit, fanhom, kamfen(tonik), dipenten, metil chavikol dan anis keton.

EFEK FARMAKOLOGIS :

Dalam farmakologi Cina dan pengobatan tradisional laindisebutkan bahwa tanaman ini memiliki sifat ;

Rasa tajam, anti piretik, anti diare dan mendorongkeluarnya angin, obat perangsang (stimulansia), ekspectorant dan pewangi.

BAGIAN TANAMAN YANG DIGUNAKAN :

Efek farmakologi ini diperoleh dari penggunaan buah dan seluruh tanaman.

PENYAKIT YANG DAPAT DISEMBUHKANDAN CARA PENGGUNAANNYA

Berdasarkan berbagai literatur yang mencatat pengalamansecara turun-temurun dari berbagai negara dan daerah, tanaman ini dapat menyembuhkan penyakit-penyakit sebagai berikut :

1. Mules. Dicampur tanaman obat lain.

2. Sariawan. Dicampur dengan tanaman obat lain.

3. Batuk. Dicampur tanaman oobat lain.

4. Sebagai corrigens. Untuk memperbaiki rasa obat.

5. Sebagai bahan pengawet makanan tanpaefek samping.

6. Untuk campuran acar mentimun sehinggadapat dimakan oleh orang yang tidak tahan.

7. Obat kuat (aprodisiak). Dicampur dengan tanaman obat lain.

0 Comments:

Post a Comment



By :
Free Blog Templates